Cara Membuat Sate Kambing Spesial Lezat
Cara Membuat Sate Kambing Spesial Lezat – Daging kambing adalah daging yang banyak memiliki kandungan zat-zat vitamin yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita, seperti zat besi, vitamin B, selenium dan kolin masing-masing memilikik kegunaan dan manfaat, misanya zat besi dan vitamin B dapat membantu proses pembakran lemak pada tubuh, kemudian selenium dan kolin dapat mencegah timbulnya kanker. Pada umumnya daging kambing banyak diminati oleh kaum lelaki karna konon katanya daging kambing dapat menaikan potensi seksualitas yang tiggi pada kaum lelaki, yang memiliki hasiat kegunaan untuk mengatasi tingkatan seksualitas adalah bagian dari daging kambing torpedo dan empedu kambing, kedua jenis daging kambing tersebut sangat berpengaruh pada hormonitas kaum lelaki. Dalam setiap 100 gram daging kambing mempunyai kandungan 154 kalori, 3,6 mg lemak januh, dan 9,2 mg lemak. Makanya kaum lelaki sangat menyukai makanan sate kambing, namun ada fakta yang menarik dan unik torpedo daging kambing sangat baik dikonsumsi dengan cara di sate atau di masak, sedangkan empedu kambing dapat ditelan secara mentah. Akan daging kembing kurang baik dikonsumsi bagi penderita darah tinggi dan penyakit dalam, hal itu merupakan mitos dari masyarakat umumnya.
Bahan β bahan sate kambing :
- Daging kambing 1 kg
- Nanas ΒΌ buah, haluskan dengan blender
- Kemiri 5 butir
- Bawang putih 10 siung
- Gula merah 150 gram
- Ketumbar 1 sendok makan
- Bawang merah secukupnya
- Siapkan buah tomat
- Cabe secukupnya
- Siapkan kecap manis
- Garam secukupnya
Cara membuat sate kambing sederhana :
- Pertama kita rendam daging kambing dengan nanas yang sudah dihaluskan kurang lebih selama 10 sampai 12 menit, kemudian bersihkan ampasnya tanpa kita cuci dengan air lalu kita potong-potong daging kambing dengan bentuk dadu.
- Kemudian kita haluskan kemiri, ketumbar, bawang putih, gula merah dan garam haluskan hingga semua bahan menyatu lembut.
- Kemudian kita rendang atau olesi daging kambing bersama bumbu-bumbu yang sudah duhaluskan tadi cara ini sangat optional atau umum, namun sebagian orang malas melakukan cara seperti itu mereka hanya membakar daging kambing tanpa bumbu-bumbu tersebut
- Selanjutnya kita tusuk daging kambing dengan tusukan sate, tusuk daging satu persatu dan jangan terlalu rapat atau dempet karna hal tersebut dapat berpengaruh pada saat proses memanggang .
- Setelah itu kita bakar atau panggang daging sate hingga matang dan sambil kita olesi kecap manis sesekali dan penggunaan kecap manis jangan terlalu banyak karna bisa menghasilkan daging sate yang gosong.
- Terakhir kita iris cabe, bawang merah dan tomat kemudian kita campurkan dengan kecap manis. Hidangkan sate kambing bersama kecap manis.
Cukup mudah dan sederhana membuat sate kambing, karena kita hanya menggunakan kecap manis sebagai pelengkapnya, bukan dengan sambal kacang, cara demikian pun sama enak dan lezatnya.