Cara Membuat Kue Brownies Amanda Enak

Cara Membuat Kue Brownies Amanda EnakBrownies Amanda merupakan salah satu kue bolu yang sangat halus, lembut, enak dan nikmat sekali. Kue brownies Amanda sudah sangat populer dan terkenal ke berbagai kota di Indonesia. Kue brownies Amanda banyak dikenal sebagai cemilan yang memiliki tekstur halus dan sangat berbeda sekali dengan kue bolu lainnya. Rasa coklatnya yang begitu kental serta harum ini bisa membuat anda terhipnotis oleh cemilan ini.

Kue brownies Amanda bisa anda jumpai di toko-toko kue, mall, supermarket dan lain sebagainya. Sebenarnya jika  ada keinginan, anda bisa membuat kue brownies dirumah anda. Kebetulan sore ini kami akan berbagi info cara membuat kue brownies Amanda. Tidak semua orang bisa membuat kue brownies, karena masih banyak yang gagal dan kurang maksimal dalam membuat cemilan nikmat ini. Khusus anda yang ingin mencoba lagi atau baru pertama mencoba, mudah-mudahan cara dibawah ini bisa anda lakukan dengan maksimal, cekidot!

Resep kue brownies amanda

Cara Mudah Membuat Kue Brownies Amanda Halus

Cara mudah membuat kue brownies Amanda yang halus

Bahan-bahan utama :

  • Tepung terigu sebanyak 150 gr, diayak
  • Cokelat bubuk sebanyak 30 gr
  • Dark chocolate sebanyak 350 gr
  • Susu kental manis sebanyak 80 ml
  • Baking powder sebanyak 1 sdt
  • Telur sebanyak 5 btr
  • Margarin sebanyak 125 gr
  • Gula pasir sebanyak 200 gr
  • Kacang kenari sesuaikan, goreng tanpa minyak
  • Vanili sesuaikan
  • Garam sesuaikan

Cara membuat brownies Amanda :

  1. Buat adonan, masukan gula dan telur, kocok kedua bahan tersebut hingga halus dan mengembang. Kocok hingga lima menit lamanya. Tepung terigu ayak hingga halus kemudian masukan coklat bubuk, aduk rata.
  2. Campurkan baking powder, aduk rata. Masukan campuran tepung terigu kedalam adonan telur, tambahkan vanili, aduk pelan-pelan hingga adonan kalis.
  3. Buat kembali adonan yang berbeda antara margarin dan dark cooking chocolate, aduk rata dan cairkan. Campurkan adonan dark cooking chocolate dengan adonan tadi diatas, aduk merata.
  4. Sediakan panci, masukan air seperempat, masak hingga matang dan mendidih. Ambil adonan lalu bagi adonan menjadi dua bagian. Siapkan loyang, olesi dengan margarin dan alasi dengan kertas roti.
  5. Tuangkan adonan secara perlahan ke loyang, masukan loyang ke kukusan, tutup dengan kain yang bersih dan tutup panci. Kukus selama 10 menit. Adonan yang selanjutnya campurkan dengan susu kental manis, aduk rata.
  6. Angkat adonan yang sedang dikukus, tuangkan adonan kedua ke loyang diatas adonan yang sudah setengah matang, taburi kacang kenari hingga merata. Kukus kembali hingga matang atau selama 20 menit. Angkat
  7. Keluarkan kue dari loyang dan buang kertas roti yang menempel. Tunggu dingin dan potong kue sesuai selera.
  8. Kue brownies siap untuk dinikmati.

Untuk hiasannya anda juga bisa gunakan coklat hiasan atau buah chery agar tampilannya semakin cantik lagi. Selamat mencoba dan Happy baking ^_^

Cara Membuat Kue Brownies Amanda Enak | Bu Dedah | 4.5