Cara Membuat Kue Galendo Khas Ciamis Sederhana dan Nikmat
Cara Membuat Kue Galendo Khas Ciamis Sederhana dan Nikmat – Kue Galendo, kue yang satu ini memang tidak begitu terkenal didaerah-daerah pulau Jawa lainya, Kue Galendo hanya dapat kita temukan dikota Ciamis daerah Jawa Barat. Galendo merupakan salah satu jenis kue atau makanan kering yang tergolong jajanan kuliner kota Ciamis, karna kue galendo dipromosikan dan berasak dari kota Ciamis. Bentuk galendo menyerupai kerak yang terbuat dari santan kelapa yang dimasak berjam-jam lamanya sehingga mengering dan dijadikan untuk bahan kue galendo. Dikota Ciamis kita akan mudah menemukan kue galendo karna banyak dijual dijejeran dipinggir-pinggir jalan kota Ciamis. Kue jajanan yang satu ini merupakan jajanan kue yang khas yang dijadikan sebagai oleh-oleh untuk orang-orang atau para wisatawan yang berkunjung kekota Ciamis. Dibawah ini adalah resep cara membuat kue galendo.
Bahan-bahan membuat galendo :
- sediakan galendo 100 gram
- tepung terigu 100 gram
- margarine 100 gram
- gula pasir 100 gram
- putih telur 6 butir
- secukupnya air
- garam seperempat sendok teh
Cara membuat makanan galendo :
- persiapkan semua bahan-bahan dan peralatan yang diperlukan serta wadah untuk mencampurkan bahan-bahan yang digunakan.
- Kita campurkan telur, gula pasir, serta margarine dalam satu wadah, kemudian kita kocok menggunakan mixer hingga bahan merata.
- Selanjutnya kita masukkan tepung terigu serta galendo kedalam campuran adonan telur yang telah dikocok, lalu kita aduk-aduk hingga rata dan menjadi adonan yang sesuai.
- Berikutnya adonan yang sudah pas, kita masukkan dalam cetakan dengan ukuran dan bentuk menurut selera yang diinginkan.
- Kemudian kita masukkan dalam oven dan panggang diatas api yang sedang kurang lebih selama 20 menit atau hingga matang.
- Setelah matang kita keluarkan, kemudian biarkan menjadi dingin. Kue galendo sudah dapat untuk dinikati.
Nah teman-teman bagi anda yang ingin berkunjung kekota Ciamis jangan lupa untuk mencicipi kue galendo yang enak dan gurih, dan jangan lupa untuk membelinya sebagai oleh-oleh untuk disuguhkan keluarga anda dirumah.