Cara Membuat Tumis Keciwis Praktis dan Sederhana

Cara Membuat Tumis Keciwis Praktis dan Sederhana – Anda pernah mendengar jenis sayuran yang bernama keciwis? Mungkin sebagian orang belum pernah mendengarnya. Keciwis atau disebut juga cuciwis adalah pucuk kol yang sengaja dibuang supaya kol dapat tumbuh dengan baik. Rasa dan tekstur sayuran yang berwarna kehijauan ini mirip dengan kol pada umumnya.

sep-02-tumis-keciwis

Jika dikonsumsi secara rutin, keciwis berkhasiat mencegah beberapa penyakit kanker, mengurangi resiko penyakit katarak, menurunkan kolestrol, melancarkan pencernaan, membersihkan kadar alkohol dalam darah, dan masih banyak manfaat yang lainnya.

Pada kesempatan ini, kami bagikan resep berbahan dasar keciwis yang diolah dengan cara ditumis. Pengolahan keciwis dengan cara ditumis ini dipilih karena praktis dan tidak membutuhkan banyak waktu. Untuk tumis keciwis ini, kami sarankan untuk menggunakan daun yang tidak tua. Karena, daun keciwis yang tua cenderung keras.

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat tumis keciwis adalah sebagai berikut:

  • Daun keciwis seberat 250 gram
  • Bawang putih sejumlah 1 siung
  • Bawang merah sejumlah 2 siung
  • Tomat sejumlah 1 buah
  • Garam secukupnya
  • Kaldu penyedap rasa secukupnya
  • Saus tiram sebanyak 1 sendok makan
  • Minyak untuk menumis sebanyak 1 sendok makan

Langkah-langkah untuk membuat tumis keciwis dapat anda simak di bawah ini:

Cara Membuat Tumis Keciwis

  1. Cuci daun keciwis dengan menggunakan air mengalir hingga bersih, kemudian dipotong sesuai selera Anda. Setelah itu, tiriskan.
  2. Iris bawang putih, bawang merah, dan tomat.
  3. Tuangkan minyak ke dalam wajan, lalu panaskan.
  4. Tumis bawang putih, bawang merah, dan tomat yang telah diiris tadi.
  5. Jika telah tercium aroma harum dari tumisan bahan-bahan tersebut, saatnya memasukkan daun keciwis diikuti dengan garam, kaldu penyedap rasa, dan saus tiram.
  6. Jika daun keciwis telah terlihat layu, tandanya tumis keciwis sudah matang dan siap dihidangkan.

Resep di atas adalah resep dasar tumis keciwis. Anda dapat berkreasi sendiri dengan menambahkan bahan-bahan lain sesuai selera Anda, seperti sosis, bakso, udang, dan lain sebagainya. Jika Anda penyuka hidangan dengan rasa pedas, Anda dapat menyertakan pula irisan cabai ke dalamnya. Selamat mencoba.

Cara Membuat Tumis Keciwis Praktis dan Sederhana | Rizki Nur Amalia | 4.5