Cara Membuat Tumis Buncis Telur Sedap Sederhana
Cara Membuat Tumis Buncis Telur Sedap Sederhana – Buncis termasuk salah satu sayuran yang juga kerap digunakan menjadi bahan olahan masaka lezat. Jika dilihat dari kandunganya, buncis memiliki banyak sekali kandungan gizi dan kaya akan kandungan vitamin yang baik untuk kesehatan. Jelas jika banyak kalangan masyarakat yang sering memasak buncis ini menjadi olahan gurih. Nah, salah satu olahan dari buncis ialah resep tumis buncis telur. Masakan ini termasuk RSS atau yang artinya resep simpel dan sederhana. Untuk Cara membuat masakan tumis bunci ini anda tidak perlu membutuhkan waktu berjamjam sehingga anda akan lebih cepat untuk menyajikanya.
Nah, buat anda yang suka masakan pedas, disini anda bisa menambahkan bahan lada atau bahan pedas lebih banyak. Begitupun sebaliknya, bila anda tidak suka masakan pedas, silahkan kurangi penambahan cabai yang digunakan. Untuk lebih jelasnya anda bisa lihat dengan baik Resep Tumis Buncis Telur Sedap dibawah ini.
Bahan yang dibutuhkan :
- Buncis sebanyak 200 gram
- Telur ayam sebanyak 1 butir
- bawang putih sebanyak 2 siung ( iris tipis – tipis )
- bawang merah sebanyak 2 butir ( iris tipis – tipis )
- air bersih sebanyak 3 sendok makan
- garam dapur sebanyak 1/2 sendok teh
- gula pasir sebanyak 1/2 sendok teh
- minyak goreng sebanyak 2 sendok makan ( untuk menumis )
Cara mudah untuk membuat Tumis Buncis :
- Langkah pertama bersihkan terlebih dahuku buncis dengan membuang serat serta ujung bunci hingga bersih.
- Kemudian cuci hingga benar – benar bersih dan potong kecil – kecil menyerong. Sisihkan dahulu.
- Sipakan wajan kemudian masukkan sedikit minyak kedalamnya dan panaskan, jika sudah masukkan irisan bawang merah dan bawang putih kedalamnya dan tumis hingga tercium aroma sedap.
- Selanjutnya tambahkan buncis sambil diaduk – aduk hingga merata kemudian tuangkan air bersih sedikit saja sambil diaduk kembali hingga rata.
- Setelah itu tutup wajan dan masak terus hingga layu.
- Tambahkan telur ayam sambil diaduk – aduk sampai buncis menempel dengan telur.
- Beri tambahan gula pasir dan garam dapur kedalamnya, sambil diaduk kembali sampai rata, matang dan air mulai menyusut.
- Angkat dan tuang kedlam saji lalu hidangkan.
Nah, dengan memasak tumis buncis telur, keluarga akan menikmatinya saat disandingkan dengan nasi putih. Demikian yang bisa anda share mengenai Resep Cara Membuat Tumis Buncis Enak Gurih pada pertemuan kali ini. Semoga bermanfaat.