Resep Ikan Patin Bumbu Kuah Kuning Lezat

Resep Ikan Patin Bumbu Kuah Kuning Lezat – Olahan ikan memang sesekali harus di coba di sela-sela menu makan anda, karena selain rasanya yang enak kandungan gizi di dalamnya juga sangat banyak sekali. Seperti halnya ikan patin yang satu ini, selain tekstur dagingnya yang lembut dan enak gizinya pula sangat tinggi. Namun terkadang anda bingung akan mengolah ikan bagaimana, apakah cukup di goreng saja, atau di bakar, tapi semuanya sudah pernah anda coba. Oleh karena itu anda harus mencoba olahan ikan dengan cara bumbu kuah kuning, karena selain cara membuatnya yang mudah, kuah yang dihasilkanpun sangat segar dan lezat. Masakan bumbu kuah kuning kerap sekali dijadikan sebagai menu andalan disetiap restoran – restoran mewah, hal itu karena memang bumbu kuah kuning ini sangat lezat dan nikmat sekali, sehingga tidah heran kalau banyak orang yang suka dengan resep yang satu ini. Bila anda ingin mencoba membuat masakan ini, tenang saja, karena kami akan membagikan resepnya kepada anda, seperti di bawah ini.

Resep Ikan Patin Bumbu Kuah Kuning Lezat

Resep Ikan Patin Kuah Kuning

Bahan utama ikan patin kuah kuning

  • 1 ikan patin ukuran sedang, bersihkan dan potong 3 bagian
  • 500 ml santan kelapa
  • 5 sdm minyak goreng untuk menumis
  • Air secukupnya

Bumbu yang dihaluskan

  • 5 buah kemiri
  • 5 buah bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 ruas jari kunyit
  • 2 ruas jari jahe
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdm gula pasir

Bahan pelengkap

  • 3 buah cabe besar, iris serong
  • 2 batang daun bawang, potong kecil
  • 2 ruas jari lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 1 buah jeruk nipis, belah dan peras airnya
  • 1 batang serai, geprek memar
  • 1 buah tomat merah, iris panjang

Cara Membuat Ikan Patin Bumbu Kuah Kuning Lezat

  1. Tumis bahan yang dihaluskan dengan sedikit minyak, aduk sesekali sampai harum
  2. Tambahkan daun salam, cabe merah, serai, dan lengkuas aduk sampai tercampur rata, sampai tumisan harum
  3. Lalu mulai masukan ikan patin yang sudah dibersihkan, aduk sedikit hingga tercampur rata
  4. Tuangkan air perlahan sambil terus diaduk, lalu masukan juga santan kelapa, aduk rata
  5. Tunggu sampai kuah mendidih kemudian masukan irisan tomat, air jeruk, penyedap rasa, gula dan garam, sampai benar-benar pas
  6. Tunggu sampai ikan matang sempurna, lalu tuangkan ke dalam mangkuk saji
  7. Ikat patin kuah kuning siap dihidangkan.

Silakan anda sajikan ikan patin kuah kuning selagi masih hangat, lengkapi juga dengan nasi putih hangat agar lebih nikmat. Bagaimana sangat mudah bukan untuk membuat sajian ini, silakan anda coba saja untuk membuatnya di rumah, selamat mencoba.

Resep Ikan Patin Bumbu Kuah Kuning Lezat | Zaenall | 4.5