Resep Membuat Rujak Bakso Goreng Renyah Gurih
Resep Membuat Rujak Bakso Goreng Renyah Gurih – Basreng merupakan salah satu panganan ringan berbahan dasar bakso yang kemudian dimasak dengan cara digoreng. Basreng sendiri kependekan dari dua kata yakni bakso digoreng. Untuk jenis bakso yang digoreng, ini bisa menggunakan jenis bakso apa saja, seperti bakso sapi, bakso ikan dan lain sebagainya. Namun yang kami gunakan kali ini ialah bakso ikan. Basreng juga biasanya dijajakan para pedagang pasaran, alun-alun, kantin sekolahan, dan tempat-tempat umum lainya. Harga yang ditawarkanya juga terbilang murah, dan bisa anda sajikan dengan variasi rasa yang berbeda seperti pedas dan gurih. Nah, bicara mengenai basreng, kali ini kami ingin share juga resep rujak basreng. Meskipun sederhana, namun dengan adanya sambal rujak, dipercaya bakal memperkuat daya citarasa dari rujak basreng ini.
Nah, untuk proses pembuatan panganan rujak basreng ini terbilang mudah, dan anda yang suka memasakpun akan lebih gampang dan cepat untuk membuatnya. Untuk bahan dasarnya yakni bakso ikan, anda bisa langsung membelinya siap saji, sehingga andapun tidak perlu membuat bakso. Agar lebih jelas, silahkan lihat proses Cara Membuat Rujak Bakso Goreng dibawah ini.
Bahan yang digunakan :
- bakso ikan tenggiri sebanyak 10 buah
- Minyak goreng secukupnya ( untuk menggoreng )
Bumbu – bumbu rujaknya :
- cabe rawit merah sebanyak 5 buah
- kencur sebanyak 1 cm
- bawang putih sebanyak 1 buah
- gula merah sebanyak 20 gram
- garam dapur secukupnya
Cara mudah untuk membuat Rujak Baso Goreng :
- Pertama – tama iris – iris bakso ikan sesuai dengan keinginan anda, lalu jika sudah goreng irisan baso ikan tersebut didalam minyak yang telah dipanaskan sampai baso kering dan matang. Angkat dan tiriskan dahulu serta sisihkan.
- Sedangkan untuk membuat bumbu rujaknya dengan cara siapkan cobek kemudian masukkan cabe rawit merah, kencur, bawang putih, gula merah dan garam dapur ulek hingga halus.
- Selanjutnya tambahkan baso ikan yang telah digoreng aduk hingga rata sambil agak ditekan agar bumbu rujak tercampur rata.
- Selesai dan segera sajikan.
Mudah dan simel bukan untuk Resep Rujak Bakso Goreng Renyah Gurih ini. Silahkan sajikan rujak bakso goreng ini bersama dengan minum minuman segar seperti jus buah. Selamat mencoba.